Postingan

Menampilkan postingan dari 2021

Perayaan Kecil untuk Guru

Gambar
  sebagian Dewan Guru MI NU 04 Kumpulrejo (dok. @minu04kumpulrejo) Hari Guru diperingati setiap tahun tepat pada tanggal 25 November. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, Sabtu, 27 November 2021 HGN (Hari Guru Nasional) dengan berseragam Pergunu (Persatuan Guru Nahdlatul Ulama) di MI NU 04 Kumpulrejo dirayakan dengan cukup sederhana, tumpengan simbolik dan doa bersama. Tak bisa dipungkiri, guru sangat berperan dalam kehidupan kita. Mereka mendidik, mengajar, dan memberi teladan. Sejak dulu, guru adalah manusia sederhana yang hidupnya dihibahkan untuk mendidik tunas-tunas bangsa, guru membekali ilmu, masing-masing kita wajib mengamalkan. pemotongan tumpeng (dok. @minu04kumpulrejo) Benar, guru bukan sekadar Bapak/ Ibu ruhani kita. Mereka adalah penyala cahaya dikegelapan. Bakti suci guru seumpama matahari, ia selalu ada untuk tunas bangsa. Begitupun orang tua adalah guru biologis sekaligus guru ruhani, dan alam adalah guru senyap yang mengajarkan rahasia-rahasia hidup dan kehidupan.

Jadwal PAS Gasal 2021/2022

Gambar
  Selamat Merayakan PAS (Penilaian Akhir Semester) Gasal Tahun Pelajaran 2021/2022 MI NU 04 Kumpulrejo Kec. Kaliwungu Kab. Kendal. Berikut jadwalnya: Selamat Belajar, semoga ilmu kalian manfaat dan barakah. Cerdas di lahir, di batin.

Guru: Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan

Gambar
  Pembaca Doa Hari Guru Nasional Tahun 2021 (photo bu maulida/ minu04kumpulrejo) Peran guru dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia sungguh besar dan sangat menentukan. Sejak masa penjajahan, guru selalu menanamkan kesadaran akan harga diri sebagai bangsa dan menanamkan semangat nasionalisme kepada peserta didik dan masyarakat. Pada tahap awal kebangkitan nasional, para guru aktif dalam organisasi pemuda pembela tanah air dan pembina jiwa serta semangat para pemuda pelajar. Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen menegaskan bahwa guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah. Dengan demikian, guru merupakan salah satu faktor yang strategis dalam menentukan keberhasilan pendidikan yang meletakkan dasar serta turut mempersiapkan pengembangan potensi peserta didik untuk masa d

MI NU 04 Kumpulrejo Merayakan Maulid dan Hari Santri dengan Adzan

Gambar
Merayakan Kelahiran Rasulullah Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional 2021, MI NU 04 Kumpulrejo Kaliwungu Kendal mengadakan berbagai lomba. Lomba tersebut diadakan pada tanggal 21 - 22 Oktober 2021 yang diikuti segenap santri/ siswa-siswi MI NU 04 Kumpulrejo. Adapun siswa-siswi yang meraih juara sebagai berikut: Lomba Adzan Juara I             Dewanto Adi Nugroho (VI) Juara II            Panji Najahan Primaputra (V) Juara III           Abid Khalil Ibrahim (V) Lomba Tartil Al Qur`an Juara I             Hadfani Filzah Husnaya (VI) Juara II            Sania Nihla Faza (VI) Juara III           Zahrani Alisha Salsabela (V) Juara Cipta Puisi Juara I             Restu Saverio Alrasyid (IIIb) Juara II            Dinda Meliana Putri (IVa) Juara III           Muhammad Nabil Alfaris (VI) Juara Menggambar Juara I              Sevani Adina Putri (IVb) Juara II            Kamilatus Syifa Nisa`il Khusna (IVb) Juara III           Haidar Ali Al Qurtuby (IVa) Lomba Mewar

INFO PTM MI NU 04 KUMPULREJO

Gambar
  Penyerahan ceklist PTM Terbatas dari Kamad MI NU 04 Kumpulrejo kepada Pengawas/ Penmad Kemenag Kabupaten Kendal Kami sampaikan terima kasih kepada Bapak/ Ibu Orang Tua/ Wali Murid MI NU 04 Kumpulrejo yang telah ikut mensukseskan kegiatan PTM Terbatas pada tanggal 13 s.d. 20 September 2021. Menindak lanjuti perkembangan PTM dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut: 1.       KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) mulai Selasa 21 September 2021 berangkat setiap hari, dengan pembagian dua shift: a.     Shift I Kelas 1 – 3 pukul 07.30 – 09.00 WIB b.     Shift II kelas 4 – 6 pukul 09.30 – 11.30 WIB c.      Tidak ada istirahat, membawa bekal makan/ minum sendiri dari rumah. d.    Siswa-siswi berangkat sesuai jadwal dan waktunya. 2.     Melaksanakan PTM Terbatas sesuai protokol kesehatan (memakai masker, cuci tangan, jaga jarak, tidak berkerumun, dan berdoa). 3.     Memakai seragam sekolah dan bersepatu bagi yang sudah punya, jika belum memiliki boleh memakai baju bebas dan

Menyambut Semangat PTM Terbatas MI NU 04 Kumpulrejo

Gambar
  Setelah lama penantian, kabar bahagia yang ditunggu siswa-siswi, wali murid/ orang tua dan dewan guru akhirnya datang juga. Sesuai dengan Surat Pemberitahuan Pelaksanaan PTM (Pembelajaran Tatap Muka) Terbatas dan Simulasi PTM dari Kementerian Agama Kabupaten Kendal nomor 3066/Kk.11.24/4/PP.00/09/2021 tertanggal 6 September 2021, MI NU 04 Kumpulrejo Kec. Kaliwungu Kab. Kendal menjadi salah satu Madrasah Ibtidaiyah di Kabupaten Kendal dan satu-satunya di MI Kecamatan Kaliwungu yang telah diberi izin untuk melaksanakan PTM Terbatas dan Simulasi PTM. Sesuai dengan hasil rapat koordinasi dengan Dewan Komite dan Guru MI NU 04 Kumpulrejo pelaksanaan PTM Terbatas dilaksanakan mulai tanggal 13 September sampai 20 September 2021. Meski kurun waktu singkat, diharapkan ini bisa dilaksanakan dengan semaksimal mungkin, dengan disiplin protokol kesehatan.  Perlu diketahui, sebelum pelaksanaan PTM Terbatas semua Dewan Guru telah divaksin 100% dan mendapat sertifikat vaksin covid-19 dua kali. Adapun

KSM 2021 MI NU 04 KUMPULREJO

Gambar
Kepala Madrasah MI NU 04 Kumpulrejo Kec. Kaliwungu Kab. Kendal menyampaikan terima kasih dan selamat atas partisipasi dari Ananda Abid Khalil Ibrahim (Kelas V) dan Dinda Meliana Putri (Kelas IVA) mengikuti Kompetisi Sains Madrasah Matematika Terintegrasi dan IPA Terintegrasi tingkat Kabupaten Kendal yang diselenggearakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia pada tanggal 23 Agustus 2021.

STRUKTUR ORGANISASI MI NU 04 KUMPULREJO 2021/2022

STRUKTUR ORGANISASI MI NU 04 KUMPULREJO KALIWUNGU KENDAL   TAHUN PELAJARAN 2021/ 2022   Ketua Komite/ Pengurus K. Ahmad Munib     Kepala Madrasah Bahrul Ulum, S.Pd.I. Waka Kurikulum Muhammad Khafidin Waka Kesiswaan Hj. Cartiyah, S.Ag. Waka Sarpras Masyhuri, S.Pd.I., M.Pd. Waka Humas Hj. Sri Lestari, S.Pd.I., M.Pd.     Sekretaris Siti Nurmalika Yusuf, S.Pd.I. Bendahara Sholechah, S.Pd.I. Operator Madrasah Romadhani Tri Retno Pamungkas, S.E.     Guru Kelas IA Maslikhatul Umami, S.Th.I. Guru Kelas IB Sholechah, S.Pd.I. Guru Kelas IIA Hj. Sri Lestari, S.Pd.I., M.Pd. Guru Kelas IIB Romad

PENGUMUMAN KELULUSAN KELAS VI MI NU 04 KUMPULREJO 2020/2021

Gambar
        KEPUTUSAN KEPALA MADRASAH IBTIDAIYAH NU 04 KUMPULREJO NOMOR MI.038/095/SK.PKPD/VI/2021 TAHUN 2021 TENTANG PENETAPAN KELULUSAN PESERTA DIDIK TAHUN PELAJARAN 2020/2021   DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA   KEPALA MADRASAH IBTIDAIYAH NU 04 KUMPULREJO   Menimbang : a. bahwa dalam rangka capaian kompetensi peserta didik , perlu dilakukan ujian pada akhir jenjang Satuan Pendidikan dalam bentuk Ujian Madrasah;     b. bahwa Ujian Madrasah digunakan sebagai bahan pertimbangan penentuan kelulusan peserta didik dari Satuan Pendidikan di Madrasah;     c.     d. Bahwa berdasarkan hasil rapat dewan guru tetang penetapan kelulusan peserta didik pada tanggal 12-06-2021; bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a , huruf b, dan huruf c , perlu menetapkan keputusan Kepala Madrasah Ib